KEAJAIBAN GOOGLE EARTH
Google Earth mulai menarik perhatian dunia, karena membantu regu penolong saat mencari korban badai Katrina. Tapi software pemetaan satelit itu juga menghasilkan foto ajaib, mulai dari penemuan kapal harta karun hingga wajah mirip Yesus.
Layanan Google Earth telah menginspirasi jutaan orang, untuk menjelajahi seluruh muka planet bumi melalui satelit dan foto udara. Foto-foto yang dihasilkan ada yang sangat aneh, menyentuh hati, tapi kebanyakan biasa saja.
"Google Earth merupakan cermin dari dunia nyata. Orang cukup duduk di rumah dan bisa mengeksplorasi seluruh planet,รข�� kata Frank Taylor yang menjalankan Blog Google Earth pada 2005, kemarin.
Jika melihat blog Frank Taylor itu, Google Earth benar-benar mempesona banyak orang. Jumlah orang yang mengunjungi blog itu mencapai jutaan orang. Sementara forum Google Earth Community memiliki 1 juta member dari seluruh penjuru dunia.
Bersama sang kakak, Alex Turnbull membuka blog itu setelah Google Earth diluncurkan pada 2005. Saat ini situs itu memiliki 410.000 pengunjung unik yang rutin datang tiap bulan. "Para penggagas Google Earth tidak ada yang menyangka akan bisa tumbuh secepat itu," kata Kate Hurowitz juru bicara Google.
Tim Google baru menyadari, tool itu sangat berguna ketika bencana badai Katrina menerjang AS. Hurowitz mengatakan, kelompok bantuan menggunakan Google Earth untuk menemukan korban.
Selain itu Google Earth juga menghasilkan penemuan aneh yang menjadi topik diskusi besar di milis dan blog Google Earth. Di antara tujuh penemuan yang paling menghebohkan adalah foto yang diperkirakan adalah reruntuhan kota Atlantis.
Garis semacam peta ditemukan di lepas pantai Afrika, dianggap reruntuhan kota makmur dan kaya raya yang tenggelam ke dasar laut. Namun pada akhirnya kehebohan itu harus berhenti dengan kekecewaan. Peta itu ternyata terbentuk karena bekas digital yang dihasilkan oleh sonar kapal saat mengumpulkan data peta.
Misteri terbesar lain yang dihasilkan Google Earth adalah formasi aneh yang terdapat di luar Norwich Inggris. Yang percaya adanya kehidupaan di luar bumi menganggap sketsa itu dibuat oleh alien.
Menteri pertahanan Inggris menyebut sketsa itu adalah bekas jejak motor. Namun ada yang memperkirakan itu tool kalibrasi untuk satelit. Hingga kini hal itu masih misteri, karena militer tidak memberikan penjelasan lebih tuntas.
Foto luar biasa Google Earth lain adalah menyangkut presenter yang oleh majalah Forbes dinilai sebagai selebriti paling berpengaruh Oprah. Ukiran dirinya dalam ukuran raksasa muncul di Arizona. Pengelola majalah O ini bukan yang membuat, tapi petani di Arizona yang ingin mempersembahkannya pada selebriti itu.
Foto lain juga berhubungan dengan ukiran raksasa. Ukiran di areal pertanian biasanya dihubungkan dengan alien. Namun bentuk Firefox di Oregon bukanlah misteri. Kelompok pengguna Linux di Oregon State University membuat logo raksasa itu untuk merayakan download ke 50 juta browser web saingan Internet Explorer milik Microsoft itu.
Hal lain yang ditemukan Google dan menakjubkan banyak orang adalah formasi aneh di Alberta Kanada yang sangat alamiah. Muka manusia yang disebut Badlands Guardian seperti dipahat di lempung. Muka itu tampak menggunakan earphone. Tapi sebenarnya hanyalah jalanan dan sumur minyak.
Pada 2005, Blog Google Earth mengalami hit besar dengan foto Google Earth yang mirip muka Yesus di Peruvia. Banyak yang melihat tidak mirip Yesus, tapi banyak pula yang masih penasaran dari mana munculnya gambar itu.
Hal menggegerkan lain adalah saat musikus Los Angeles Nathan Smith percaya telah menemukan kapal Spanyol penuh dengan perhiasan, terbenam di peternakan selatan Texas. Dia yakin karena mendapatkan lokasi itu menggunakan Google Earth.
Namun setelah dilakukan penggalian, kapal itu ternyata tidak ditemukan. Selain itu pemilik tanah juga tidak mengijinkan tanahnya digali lagi. Bakal banyak lagi temuan dari Google Earth ini di masa mendatang.
alam senyum dariku untuk semuanya, tetaplah untuk bersemangat. Jangan lupa atau isi buku tamu ya sob. Sedikit pemberitahuan untuk sobat yang ingin mengambil [Copy-Paste], Owner tidak melarang sobat untuk memperbanyak artikel namun Owner berharap sobat berlaku dengan bijak agar mencantumkan link active maupun yang tidak. Owner berharap partisipasinya ya sob.
0 komentar: